Open/Close Menu Ramah perilaku kami, Santun budaya kami, Sungguh-sungguh cara kerja kami

Susu merupakan sumber nutrisi yang sangat baik buat kesehatan tubuh. Konsumsi susu secara rutin tiap hari sangat baik untuk kelangsungan pertumbuhan serta perkembangan tubuh. Sedangkan nutrisi pada kunyit, ini sangat baik dalam menangkal berbagai penyakit yang berisiko menyerang tubuh.

Dikutip dari laman boldsky.com, Berikut adalah 4 Manfaat Minum Susu Kunyit Untuk Kesehatan:

1. Menyehatkan Sistem Pencernaan

Buat Anda yang ingin memiliki sistem pencernaan sehat, usahakan untuk konsumsi susu kunyit setiap pagi atau malam. Nutrisi yang terkandung di dalam kunyit dan susu sangat baik menjaga kesehatan lambung, mencegah sembelit dan mendinginkan sistem pencernaan. Minuman ini juga baik dikonsumsi saat haid karena bisa meredakan nyeri haid.

2. Mencegah Insomnia

Vitamin dan berbagai nutrisi yang terkandung di dalam kunyit serta susu sangat baik untuk saraf otak. Minum susu kunyit rutin sebelum tidur bisa mencegah insomnia, bantu Anda memiliki tidur yang nyenyak dan bantu Anda bangun lebih fresh esok hari.

3. Mengobati Flu dan Batuk

Kunyit mengandung antiseptik yang sangat baik dalam mengobati demam, flu serta batuk. Sementara susu, secara perlahan ini akan meningkatkan dan mensetabilkan sistem kekebalan tubuh. Nutrisi yang terkandung di kunyit juga susu berfungsi sebagai anti bakteri dan anti virus yang melawan penyebab flu serta batuk.

4. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Nutrisi alami pada kunyit bernama lipopolisakaridadipercaya bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Nutrisi ini juga sangat baik dalam melawan infeksi, bakteri juga virus yang mungkin menyerang tubuh. Sementara susu, nutrisinya sebagai anti inflamasi dan anti bakteri yang memperkuat sistem kekebalan tubuh atau imun.

source: vemale.com

Write a comment:

*

Your email address will not be published.

© 2022 - RS Karanggede support by PT. PMI

Telepon Kami       (029) 8610600